Pengalaman Bertransaksi Di Situs Berbelanja Online

Hallo sob udah beberapa hari saya tidak update arikel diblog kesayangan saya ini, saya ingin berbagi pengalaman tentang cara berbelanja secara online, mungkin bagi sobat yang sudah terbiasa berbelanja secara online sudah merasakan kemudahannya bahkan segala resiko,

Sering saya mencari artikel artikel yang mengupas tentang bagaimana sih berbelanja secara online ada banyak hal negatif dan positif yang dikupas oleh para penulis dalam artikel blog mereka masing-masing, disini saya tidak ingin ikut dalam mengupas hal-hal yang mungkin menjelekan atau memuji suatu situs berbelanja online,yang sekarang banyak dan mudah kita temui,

Beberapa hari yang lalu saat saya ingin berbelanja secara online karena sahabat yang nan jauh ditimur indonesia meminta tolong kepada saya untuk dibelikan sebuah mobil-mobilan remote control yang lumayan bagus namun dengan harga yang tidak lebih dari sejuta,Dan setelah beberapa hari online mencari barang yang dicari dengan kualitas yang menurut saya bagus, ini bukan berarti saya berhari-hari fulltime online ya sob hehehe,

saya pun mendapatkan calon barang pesanan tersebut disebuah situs online yang menurut saya sepertinya terpercaya, saat saya melihat dan memperhatikan ketersedian barang atau stock barang yang tersedia yang tertulis hanya tinggal satu buah, saya pun sesegera mungkin langsung memesan barang tersebut, lalu saya pesan dengan cara mengisi biodata, alamat dan nomor telepon yang akan menjadi alamat dimana barang tersebut akan dikirim, saya pun melakukan transaksi dengan cara mentransfer uang lewat mesin ATM terdekat dengan cara tujuan transfer ke bank yang sama dengan ATM bank yang saya miliki,

Disini yang paling penting sob, harus diperhatikan kemana kita transfer uang tersebut, pastikan kita mentransfer uang dengan tujuan atas nama situs tempat dimana kita berbelanja online, Oya saat saya menstranfer uang tersebut pihak situs belanja online tersebut meminta saya menambahkan 3 digit angka unik yang ditambah di nominal harga barang yang ingin saya pesan ditambah dengan ongkos kirim paket, contohnya harga barang beserta ongkos kirimnya Rp.900.000 dan harus ditambahkan 3 kode unik yang diberikan misalnya 345, jadi saya harus menstransfer uang tersebut senilai Rp.900.345,

Setelah saya mentransfer uang untuk membeli barang yang ingin saya pesan tersebut, saya pun kembali melakukan konfirmasi disitus yang belum saya close di laptop yang saya miliki, disaat saya melakukan konfirmasi bahwa uang telah saya transfer saya pun diharuskan mengisi kolom nomor rekening dan atas nama siapa atm bank yang tadi digunakan untuk mentranfer uang kepihak situs online,

setelah mengisi data tersebut pihak situs tersebut mengkonfirmasi bahwa uang telah ditransfer, konfirmasi tersebut pun akan dikirim ke email yang saya gunakan untuk berbelanja online,

Nah setelah semua selesai saya pun menanti konfirmasi dari pihak penjual tadi, menanti kapan barang tersebut mulai dikirim, namun setelah menanti dengan penantian yang lumayan lama yaitu 2 jam kemudian, ternyata pesanan yang saya inginkan ditolak dengan alasan barang tersebut telah habis, konfirmasi tersebut saya dapatkan melalui email saya, sayapun merasakan kecewa apakah saya kalah cepat dengan pembeli lainnya karena memang barang tersebut tinggal tersisa satu lagi, oke baiklah wajar hal ini terjadi mungkin karena saya kalah cepat,

Dalam email yang saya terima tadi tertera cara melakukan pencarian uang yang telah saya kirim untuk dikembalikan kerekening bank yang saya miliki, saya pun sibuk mengisi data nomor rekening dan melakukan konfirmasi agar pihak situs mengembalikan uang yang telah saya teransfer, diemail baru yang saya dapatkan setelah mengirim data untuk melakukan pengembalian uang tertulis bahwa uang uang akan ditransfer paling lambat 1x24 jam, waduh lumayan lama juga ya, padahal saya melakukan transfer ke mereka tidak sampai 10 menit,

Disini pun saya menanti kembali dengan penantian yang panjang, esok harinya tepat 24jam sesuai janji pada email saya pun mendapatkan konfirmasi bahwa uang tersebut senilai sama dengan yang saya transfer berikut kode uniknya telah kembali kerekening pribadi saya, saya cek dan ternyata benar,

Karena uang telah kembali saya pun melakukan pemesanan kembali dipenjual yang sama namun ketersediaan barang tersisa 5, namun sebelum saya memesan saya mengirimkan pesan kepada penjual tersebut apakah barang tersebut ready dan benar tersisa 5 unit karena saya ingin memesan kembali,

Jawaban dari pihak penjual disitus tersebut adalah bahwa barang kosong, lah kok aneh tersisa 5 tapi barang kosong, seharusnya diedit saja bahwa barang habis, ini bisa dibilang PHP dan kasian yang ingin membeli ternyata tertipu dengan angka ketersediaan tersebut, uang yang telah ditransfer hanya akan numpang lewat saja, hingga hari ini pun saya belum berani kembali berbelanja online karena hal ini benar-benar membuat saya dan mungkin para konsumen lainnya khawatir,

Baca juga Asal Usul Negara Merk Ponsel Yang Ada Di Indonesia

Sudah belinya pun tanpa melihat barang langsung, hanya melihat gambar, dan mungkin pun tidak ada garansinya, jadi ini menjadi kekhawatiran tersendiri bagi saya, ragu dan mulai malas mencari barang disitus online, untung saja uang yang telah saya transfer dikirim kembali tepat waktu sesuai janji di email selama 1x24 jam, dan tidak harus mengalami keterlambatan atau pun uang kembali dalam bentuk saldo berbelanja juga berbentuk voucher belanja yang harus digunakan kembali disitus belanja online tersebut, jika sampai itu terjadi mau tidak mau wajib berbelanja disitus tersebut itu lagi, tidak dapat dicairkan kerekening kita lagi,

Memang situs berbelanja online memudahkan saya juga sobat semua, tapi yang harus diperhatikan jika sobat ingin berbelanja secara online meski ketersediaan barang tersebut ada banyak sebaiknya sobat lakukan mengirim pesan kepada penjual dan bertanya kebenaran ketersediaan stock barang yang ada, jika situs yang sobat gunakan memiliki fitur mengirim pesan kepada penjual, jangan sampai sobat mengalami hal serupa seperti saya, diPHPin oleh ketersediaan barang yang nyatanya kosong,

Okelah sob ini hanya berbagi pengalaman saja, semoga bermanfaat dan lebih berhati-hati dalam melakukan transaksi online,jangan sampai seperti pengalaman sobat lainnya yang mungkin pernah kena tindak penipuan secara online, tetap berhati-hati dan lebih jeli lagi dalam berbelanja, terima kasih sudah mampir,

Postingan terkait:

1 Tanggapan untuk "Pengalaman Bertransaksi Di Situs Berbelanja Online"

  1. sedikit berbagi, gua pernah pake jasa viabox buat kirim barang, menurut gua rate mereka ok, respon dari mereka super cepet dan memuaskan, barang sampai tujuan dengan selamat tanpa kerusakan

    ReplyDelete

Silahkan tinggalkan komentar anda sesuai topik, Thanks for visiting and the comment.